| 0 comments ]

Posting kali ini saya mau berbagi ilmu bagaimana membuat blog dengan nama domain gratis co.cc dan hosting gratis di 000webhost.

Pastinya kamu sudah mendaftarkan nama domain dan mensetting DNS servernya lho. Baru bisa. Ayo kita mulai saja...Biar ga lupa ide-idenya.

  1. Pertama kamu download dulu wordpress versi terbaru disini. Simpan aja di lokalhost kamu atau USB. Setelah itu kamu harus mengekstrak filenya.
  2. Oiya, sebelu mulai menginstall wordpress kamu harus membuat database dulu di Hosting.Masuk ke Cpanel Hosting 000webhost dengan Login ke "Member Area". Letaknya pada menu sebelah Kanan.

  3. Isikan Email dan Password anda kemudian klik Tombol "Submit"

  4. Pilih Domain anda dan masuk ke CPanelnya dengan cara Klik "Go to CPanel"

  5. Setelah masuk ke CPanel carilah shortcut "MySQL Databases"


  6. Buatlah nama database dengan mengisi formulir seperti gambar dibawah:

    Setelah selesai klik "Create database". Maka akan muncul tampilan berikut ini:

    Klik tombol "Back to MySQL"

  7. Catat Database Username,Password, dan Database name dinotepad atau buku catatan kamu.

  8. Untuk menginstall wordpress kamu harus upload dulu semua file download wordpress yang sudah diekstrak. Gunakan fireFTP untuk melakukan upload file ke Hosting.

  9. Setelah semua file terupload. Bukalah CPanel Hosting Kembali dan masuklah ke File Manager.

  10. Cari file "wp-config-sample.php" Editlah dengan cara klik tombol "Edit". Edit sesuai gambar dibawah ini.

  11. Kemudian klik shortcut "Disket" untuk menyimpan.

  12. Rename file wp-config-sample.php menjadi wp-config.php

  13. Buka browser baru anda mulailah menginstall wordpress anda.
    http://www.domainanda.co.cc/wp-config/install.php
  14. Ikuti perintah-perintah instalasi wordpress.

Selamat kalau anda sudah berhasil menginstall wordpress. Anda sudah mempunyai satu kendaraan untuk menjalankan bisnis online.Oiya kalo belum jangan menyerah praktek terus ya.

0 comments

Post a Comment